Harga Motor Yamaha R15 Terbaru Juni 2016 telah diluncurkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing beberapa waktu lalu (Selasa, 15 Maret 2016). Untuk model terbaru keluaran 2016 ini merilis R15 dengan warna dan grafis baru, selain itu juga meluncurkan varian Yamaha R15 Ohlins Special Edition. Tidak cukup disitu PT YIMM juga menyegarkan varian Livery MotoGP Movistar yang salah satunya adalah Yamaha R15 Livery MotoGP Movistar. Penyegaran kali ini terbilang hanya sedikit perubahan, melainkan hanya tampilan yang lebih segar dengan warna dan grafis baru "Street Racer". Akan tetapi tidak menuntut kemungkinan nanti juga Yamaha akan menghadirkan facelift R15 terbaru, karena pesaingnya dari Honda dengan All New CBR150R yang telah mendapatkan perubahan yang lebih banyak.
Yamaha R15 merupakan motor sport dengan mesin berkapasitas 150cc yang diluncurkan pertama kali di Indonesia pada tahun 2014. Ditahun 2016 ini hadir dengan warna baru yaitu Speed Grey (abu-abu), Supernova White (putih), dan Racing Blue (biru) dan Livery Movistar MotoGP. Warna racing blue mungkin sudah tidak asing lagi karena sebelumnya juga sudah tersedia warna biru tersebut, akan tetapi untuk model terbaru ini memiliki sedikit perubahan grafisnya. Sedangkan dua warna lainnya speed grey dan supernova white ini adalah warna Yamaha R15 terbaru, kedua warna tersebut menggantikan warna merah dan hitam pada model 2015. Sedangkan untuk varian livery MotoGP di tahun 2016 ini hanya menyegarkan untuk livery Movistar. Hal itu sebagaimana mengikuti perubahan motor Yamaha M1 yang digunakan dalam ajang balap MotoGP model 2016.
Tidak hanya menyegarkan warna dan grafis baru, Yamaha juga merilis varian Yamaha R15 Ohlins Special Edition. Yang membedakan antara model standard dengan special edition adalah pada suspensi belakangnya, dimana untuk R15 Special Edition ini dibekali dengan suspensi Ohlins. Tentunya bagi para pecinta motoGP sudah tidak asing lagi dengan jenis suspensi yang satu ini. Dimana suspensi Ohlins dipercaya telah mengantarkan nama-nama besar di tim MotoGP, selain itu juga sudah dikenal predikatnya dikalangan motor sport di seluruh dunia. Akan tetapi untuk varian R15 Ohlins Special Edition hanya tersedia selama sebulan dan kini sudah ditutup pemesanannya.
Bicara mengenai Suspensi Ohlins yang diterapkan pada Yamaha R15 Special Edition ini adalah suspensi monoshock tipe YA 110003 (S36E) dengan panjang 264mm. PT YIMM telah bekerja sama dengan PT Sena Autopart Indonesia selaku distributor resmi suspensi Ohlins (Suspensi asal Swedia). Adapun kelebihan Suspensi Ohlins ketimbang suspensi biasa adalah dari segi material dan teknologi konstruksi, selain itu juga dengan setelan preload yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan pengendara yang membuat Yamaha R15 semakin stabil dan lincah ditikungan dan segala medan jalan.
Harga Yamaha YZF R15 Terbaru 2016
Tidak ada perubahan harga untuk varian stadard, dimana harga R15 terbaru model stadart masih sebesar Rp 29.800.000,00 on the road Jakarta dan untuk harga motor Yamaha R15 Livery MotoGP Movistar dibandrol dengan harga Rp 31.650.000,00 on the road Jakarta. Sedangkan untuk harga Yamaha R15 Ohlins Special edition ini memiliki harga yang lebih mahal dengan selisih 3 juta yaitu senilai Rp 32.800.000,00 on the road Jakarta. Bagi yang ingin membeli model Special Edition untuk sementara bisa dilakukan dengan booking online yang dimulai selama sebulan yaitu sejak 16 Maret 2016 hingga 15 April 2016. Dimana untuk melakukan booking online bisa melakukan registrasi melalui r15.yamahamotoronline.com (sudah ditutup).
Harga Yamaha R15 Terbaru Juni 2016 |
Rp 29.800.000,- Rp 31.650.000,- (Livery Movistar) |
Fitur Yamaha YZF-R15
Motor sport 150cc milik Yamaha ini dibekali dengan berbagai fitur unggulan diantaranya adalah sebagai berikut:
- Super Bike Speedometer, Speedometer Multifungsi berdesain mutakhir, membuat tampilan sporty penuh gaya.
- Hand Grip, Berdesain sama dengan YZF-R1 yang didesain langsung oleh Valentino Rossi. Genggaman sempurna yang mantap, nyaman, dan keren.
- Licuid Cool Engine, Mesin full Engine bertipe LC4V berkapasitas 150cc dengan 6 percepatan. Menghasilkan performa dan konsumsi bahan bakar yang optimal untuk penggunaan sehari-hari.
- Alluminum Rear Arm yang sama dengan yang dipasang pada Xabre yang kuat dan ringan untuk meningkatkan kestabilan berkendara.
- Delta Box, rangka yang kuat dan kokoh ala super bike. Tampilan super bike sejati yang semakin gagah dan pasti awet.
- Split Seat, tapilan jok ala super bike sejati yang anti slip, memastikan pengendara nyaman dan lebih percaya diri.
- Lampu Depan Ganda, dengan desain ala super bike, menghasilkan pencahayaan lebih terang dan tampil keren.
- Tail Light, pertama di Indonesia lampu belakang LED berdesain modern dan memastikan gaya semakin keren.
- Wider Tire, Ban lebih lebar dan kokoh, mampu mencengkram aspal lebih sempurna sehingga lebih stabil.
Pilihan Warna Yamaha R15
Spesifikasi Yamaha YZF-R15
Dimensi | |
P X L X T | 1975mm X 660mm X 1070mm |
Jarak Sumbu Roda | 1345 mm |
Jarak Terendah Ke Tanah | 160 mm |
Tinggi Tempat Duduk | 800 mm |
Berat Isi | 136 kg |
Kapasitas Tangki Bensin | 12 Liter |
Mesin | |
Tipe Mesin | Liquid Cooled, 4 langkah, 4 valve SOHC |
Jumlah / Posisi Silinder | Silinder tunggal / Tegak |
Diameter x Langkah | 57.0 x 58.7 mm |
Perbandingan Kompresi | 10,4 : 1 |
Daya Maksimum | 12.2 kW / 8500 rpm |
Torsi Maksimum | 14.5 Nm / 7500 rpm |
Sistem Starter | Starter elektrik |
Sistem Pelumas | Basah |
Kapasitas Oli Mesin | Total = 1.15 L ; Berkala 0.95 L ; Ganti Filter Oli = 1,00 L |
Sistem Bahan Bakar | Fuel Injection |
Tipe Kopling | Basah, Kopling Manual, Multiplat |
Tipe Transmisi | Return 6-kecepatan |
Pola Pengoperasian Transmisi | 1-N-2-3-4-5-6 |
Rangka | |
Tipe Rangka | Diamond |
Suspensi Depan | Teleskopik Fork |
Suspensi Belakang | SwingArm (Link Suspension) Ohlins (Special Edition) |
Ban Depan | 90/80-17M/C 46S |
Ban Belakang | 130/70-17M/C 62S |
Rem Depan | Single Disc Brake |
Rem Belakang | Single Disc Brake |
Kelistrikan | |
Sistem Pengapian | TCI |
Battery | GTZ4V |
Tipe Busi | NGK/CR9E |
Demikianlah informasi Harga Motor Yamaha R15 Terbaru Mei 2016 yang bisa kami sampaikan. Semoga bisa memberikan manfaat bagi anda yang sedang membutuhkan informasi referensi mengenai salah satu produk keluaran pabrikan Jepang yang satu ini. Berdasarkan berita yang tengah tersebar di dunia otomotif bahwa Yamaha R15 ini kemungkinan juga akan keluar facelift terbarunya nanti. Kita tunggu saja hingga peluncurannya, mungkin tahun depan.
No comments:
Post a Comment